Kecanggihan Smartphone Baru Vivo V21 5G Dengan Berbagai Keunggulannya


Baru-baru ini Vivo telah merilis smartphone baru dari serian V, yaitu V2 5G tepatnya pada tanggal 18 mei 2021 pekan lalu.

Baru-baru ini Vivo telah merilis smartphone baru dari serian V, yaitu V2 5G tepatnya pada tanggal 18 mei 2021 pekan lalu. Serian baru ini merupakan smartphone yang tidak kalah keren dibandingkan dengan serian sebelumnya. Bila dilihat dari pendahulunya, seperti Vivo V21itu sepintas seperti sama namun yang membedakan ialah dari jaringan yang tersedia saat ini sudah 5G.

Smartphone Vivo V21 5G ini memiliki keunggulan yang khas diantara smartphone sebelumnya, yang mana smartphone ini saya menjulukinya sebagai Gadget yang praktis dan simple untuk selalu digunakan, bagaimana tidak smartphone ini memiliki ketebalan body yang cukup elegan pada sisi tampilan yang mana itu sangat keren dan lebih praktis bagi para penggunanya.  Untuk ketebalan V21 ini juga memiliki ketebalan body 7.29 mm dengan berat 176 gram sehingga membuat nyaman saat digenggam ditangan dan sangat cocok untuk di sisipkan pada saku kantung pakaian.

Disamping itu juga, Vivo V21 5G juga mengusung kamera canggih yang di tenagai dengan Optical Image Stabilization (OIS) sehingga akan menghasilkan gambar serta video yang cukup stabil dan jernih. Dengan begitu, smartphone sangat tepat untuk digunakan dalam pengabilan gambar guna mengabadikan momen bahagia bersama keluarga dan orang terdekat lainnya. Tidak hanya sampai disitu, V21 5G ini juga memiliki banyak keunggulan yang ditawarkan pada masyarakat dan tidak heran kalau smarphone ini akan banyak di minati oleh para konsumen.

Untuk Spesifikasi VivoV21 5G, berikut diawah ini akan di uaraikan secara rinci yaitu:

  1. Dari segi layar, Vivo V21 5G terdapat AMOLED 6,44 inci, dengan resolusi Full HD Plus, serta rasio layar 20:9, HDR10+, refresh rate 90 Hz.
  2. Untuk Prosesor V21 5G membawa System-on-Chip Mediatek Dimensity 800U 5G CPU Octa-core (2x2.4 GHz Cortex-A76 6x2.0 GHz Cortex-A55) GPU- Mali-G57 MC3.
  3. Untuk Ram, V21 5G terdapat memori internal 128 GB.
  4. Untuk sektor kamera belakang, V21 5G mengusung 64 MP, f/1.8, 26mm (wide), PDAF, OIS 8 MP, f/2.2, Multimode (ultrawide/depth) 2 MP, f/2.4, (macro). Kemudian di susul dengan kamera depan terdapat 44 MP, f/2.0, (wide), AF, Optical Image Stabilization (OIS).
  5. Untuk kapasitas baterai smartphone Vivo V21 5G memiliki daya 4.000 mAh fas charging 33 watt, oleh karenanya ponsel pintar ini mampu mengisi daya 65 persen dalam waktu 30 detik,  dengan begitu ponsel ini juga bisa dijadikan solusi bagi Anda untuk melakukan aktivitas seharian seperti gamer, mendengarkan music berselancar di duniamaya.
  6. Terdapat NFC multi fungsi, yang mana untuk membantu penggunanya dalam sarana melakukan transaksi nontunai, seperti top up e-toll sehingga bisa digunakan untuk pemayaran hotel yang berbasis e-many.

Masih banyak lagi keunggulan lain dari smartphone Vivo V21 5G yang belum bisa di uaraikan secara gamblang. Nah bagi Anda yang masih penasaran akan ponsel ini, Anda bisa mencarinya di gerai Vivo Indonesia yang ada di kota Anda. Untuk saat ini harga ponsel pintar yang berasal dari Cina ini di banderol dengan harga +- sekitar Rp. 5.700.000.

Untuk segi warna, saat ini Vivo V21 5G sudah tersedia 2 pilihan yaitu Sunset Dazzle, Dusk Blue yang bisa dipilih oleh konsumen sesuai dengan keinginan para pengguna. Dengan jaringan yang sudah 5G, ponsel pintar ini akan mempercepat kinerjanya saat digunakan.